Kamis, 05 Mei 2011

Farewell Party 2011


Huaa. Farewell Party yang indah...
Hari ini adalah pesta perpisahan bagi sekolah saya. yeah, hari yang sangat ditungu-tunggu oleh semua anak kelas XII IPA/IPS yang mana pada acara ini adalah acara yang menandakan bahwa anak kelas XII telah mengikuti UN dan akan dilepas dan menjadi alumni. pesta perpisahan yang berkelas. semua anak berlomba-lomba menampilkan penampilan yang "WAH" dengan memakai baju Jas untuk anak cowok dan Kebayak untuk anak cewek. semua anak di hari ini sangat mempesona bak Raja dan Ratu sehari. itu bisa dilihat dari seluruh rangkaian acara yang INDAH.

Begitu juga dengan saya, saya memakai Jas dan Celana hitam. kemeja berwarna ungu, dimana sekarang saya lagi tertarik dengan warna tersebut. mungkin karena JB haha. kena demam biebers kayaknya deh...
saya PUAS karna yang memakai kemeja ungu hanya beberapa, rata-rata kemeja anak cowok putih. itulah kenapa saya memilih ungu, karna pengen berbeda dari yang lain.
Acara pepisahan tersebut, juga banyak mengundang wali murid yang mendapatkan prestasi disekolah. ada sekitar 10 anak yang terpilih. mungkin perwakilan dari setiap kelas. tapi, semuanya anak cewek. tak ada sedikitpun anak cowok yang terpilih. hahah. why? entahlah...




Lebih banyak foto


Thanks temen-temen untuk tiga tahun ini bersama-sama, dalam suka maupun duka. banyak yang telah kita lewati, walaupun ngak semua orang dekat dan kenal. tapi yang namanya angkatan tahun 2010-2011 adalah angkatan yang paling seruu !! THE BEST lah pokoknya :)
semoga kita semua LULUS 100% tanpa terkecuali. aminn !!
akan sangat miss dengan semua masa abu-abu...

LOVE ALL *hugs*


Nox...
Sekian, -u2- ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

feel free to comment here :)